Minggu, 06 Maret 2016

Membalikkan Telapak Tangan Ketika Berdoa Tolak Bala.

Pemandangan seperti ini sangat biasa sekali kita lihat ketika sholat subuh berjamaah di mesjid ketika seorang imam membaca qunut. Ketika awal doa di mulai, imam mengangkat tangan seperti biasa kita berdoa. Namun beberapa saat kemudian, ketika imam membaca doa yang isinya permohonan kepada Allah agar menjauhkan kita umat islam dari bala dan bencana, imam membalikkan tangannya...

Hukum bersalam-salaman setelah sholat jamaah

Bersalam-salaman antara sesama muslim ketika bertemu, merupakan sebuah hal yang disunahkan oleh Rasulullah SAW. Hal itu bertujuan untuk memperkuat dan  menyatukan rasa cinta antara sesama kaum muslim. Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhori dan yang lainnya menjelaskan, bahwasannya bersalam-salaman dengan sesama muslim merupakan sebuah kebiasaan yang dilakukan...

Nabi SAW Tidak Mengerjakannya, Lantas Haramkah? (2) Bagian Dua

Ijtihad Sahabat dalam beribadah setelah Rasulullah SAW wafat Mungkin saja seseorang yang lain akan mengatakan, bahwasannya hal tersebut terjadi ketika masa pentasyriatan dan Rasulullah SAW masih hidup. Amalan sahabat kemudian menjadi syariat tak kala Rasulullah SAW membenarkannya. Jawabannya: Kalaulah demikian pemahamannya, tentulah begitu banyak amalan sahabat...

Nabi SAW Tidak Mengerjakannya, Lantas Haramkah? (2) Bagian Satu

Ijtihad sahabat dalam beramal saat Rasulullah SAW masih hidup Setiap yang tidak dikerjakan Rasulullah SAW tidak serta merta lansung dapat dihukumi sebagai sebuah keharaman. Namun hal tersebut belum terikat hukum syar'i yang kemudian tugas ulamalah menimbangnya dengan timbangan Al-quran, Sunnah, Ijmak dan Qiyas sebagai dasar dalam syariat. Sebagaimana diketahui, dalam...

Nabi SAW Tidak Mengerjakannya, Lantas Haramkah? (1) Bagian Tiga

Pemahaman sahabat terhadap sesuatu yang didiamkan oleh Nabi SAW. Para sahabat tidak memahami bahwasannya sesuatu yang didiamkan oleh Nabi SAW menunjukkan kepada keharaman, namun mereka memahami sebaliknya, bahwasannya hal tersebut halal dan dimaafkan. Dapat dipahami dari atsar yang ada, bahwasannya para sahabat takut menyanyakan sesuatu hal yang tidak pernah disebutkan...

Nabi SAW Tidak Mengerjakannya, Lantas Haramkah? (1) Bagian Dua

As-Sunnah At-Tarkiyah ( Sesuatu yang sengaja ditinggalkan Nabi SAW) Pada dasarnya sebagai umat Nabi Muhammad SAW, setiap hal yang ditinggalkan oleh nabi  mesti juga kita tinggalkan sebagai bentuk qudwah kita dalam mengikuti Rasulullah SAW. Maka hal ini disebut sebagai As-Sunnah At-Tarkiyah. Yang dimaksud dengan As-Sunnah At-Tarkiyah disini adalah sesuatu yang ditinggalkan...

Nabi SAW Tidak Mengerjakannya, Lantas Haramkah? (1) Bagian Satu

Ketika mencoba membuka pembicaraan tentang sebuah persoalan yang sering dibahas akhir-akhir ini, rasanya tidak akan pernah habis dan tidak akan pernah tuntas selama kita tidak pernah mencoba membuka hati dan pikiran terhadap hujjah dan pendapat orang lain. Ketika kita masih mengedepankan egoisme dan menutup pikiran, maka kebenaran yang datang dari orang lain akan sulit...